Bangkinang - Dalam percepatan pengembangan budaya literasi di Kabupaten Kampar, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kampar menggandeng seluruh pihak agar terlaksananya program tersebut dengan baik, dan pada kesempatan siang ini(Kamis,04/08/2022) Dispersip Kampar menerima rombongan dari Komunitas Literasi Kampar (KLK) di ruang kerja Kepala dinas.
Ir. Nurhasani, MM selaku Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kampar menyambut baik kunjungan dari komunitas penggiat literasi di Kampar,
ucapan terimakasih tidak lupa disampaikan kepada rombongan KLK baginya ini merupakan upaya yang tepat untuk membangun literasi dikampar, saling berkoordinasi menciptakan hubungan yang baik dalam melakukan hal yang memberikan manfaat bagi masyarakat adalah suatu ladang pahala yang sangat besar.
Lebih lanjut Nurhasani juga berharap agar Komunitas yang dipimpin oleh Suryani Isnoel agar terus menggaungkan semangat literasi di kabupaten Kampar ini, sebab dengan berliterasi lah kita ikut memajukan bangsa.
Diakhir pertemuan ini KLK juga menyerahkan buku hasil karya penulis dari internal KLK sendiri untuk di wakafkan yang nantinya akan dijadikan koleksi dipustaka dan dapat dibaca oleh khalayak ramai, Suryani juga mengatakan kerjasama yang baik antara Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kampar membawa sikap optimis bahwa kedepannya generasi muda Kampar bisa bangkit dengan berliterasi.
sebagai informasi KLK ini merupakan suatu komunitas penggiat literasi yang didalamnya terdiri dari berbagai latar belakang yang berbeda namun mempunyai tujuan yang sama dalam menyebarkan faham literasi untuk kemajuan bangsa khususnya di Kabupaten Kampar dan kegiatan Wakaf buku ini adalah salah satu program Dispersip Kampar dalam hal pengembangan Literasi selain program GELIAT KAMU (Gerakan Literasi Untuk Kesejahteraan Kampar Maju) serta TPBIS (Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial), salam Literasi untuk Kampar Maju (Dispersip Kampar).