Dispersip terima kunjungan SLB Gunung SahilanĀ 

Bangkinang - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kampar menyambut baik kunjungan yang diadakan Sekolah Luar Biasa (SLB) Kecamatan Gunung Sahilan  Kabupaten Kampar dan diterima langsung oleh Ir. Nurhasani, MM selaku Kadis beserta staf di ruang kerja Kepala dinas pada Rabu siang (14/09/2022).

Kunjungan ini selain menjalin silaturahmi juga membahas poin-poin untuk meningkatkan kolaborasi pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada di Kabupaten Kampar khususnya di SLB Kecamatan Gunung Sahilan ini, karena pustaka merupakan mitra dalam melahirkan generasi penerus bangsa yang berkualitas.

sebagaimana diketahui SLB merupakan sekolah untuk anak berkebutuhan khusus sehingga dalam penanganan nya juga dibutuhkan metode yang khusus pula, dengan penanganan yang tepat akan menghasilkan SDM yang berkualitas, sudah banyak prestasi yang ditorehkan oleh anak-anak berkebutuhan khusus tersebut untuk mengharumkan nama bangsa (Dispersip Kampar).