Tingkatkan Mutu Pengelola Pustaka Sekolah, Dispersip Kampar adakan Bimtek

Tingkatkan Mutu Pengelola Pustaka Sekolah, Dispersip Kampar adakan Bimtek

 

Pekanbaru- Memberikan rasa nyaman terhadap pemustaka bukan hanya sekedar fasilitas saja, namun harus didukung dengan pengelola Pustaka yang cakap, baik dan paham terhadap Pustaka itu sendiri, berangkat dari situlah pihak Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kabupaten Kampar adakan Bimbingan Tekhnis (Bimtek) terhadap pengelola Pustaka yang dimulai pada hari Ahad tanggal 23-25 Juli 2023 yang bertempat di Hotel Ayola Kota Pekanbaru Provinsi Riau.

Kegiatan Bimtek yang diadakan Dispersip Kampar pada kali ini di fokuskan terhadap Pengelola perpustakaan yang ada pada Sekolah Menengah Pertama (SMP)/ Madrasah Tsanawiyah (MTS) sederajat.

Plt. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kampar Elis Suryani, SE didampingi oleh Kabid Pelayanan Masniar, SE, MM yang juga selaku penanggung jawab kegiatan ini saat diminta memberikan sambutan dihadapan peserta Bimtek yang berjumlah 40 orang pengelola pustaka dari SMP sederajat itu mengatakan bahwa Perpustakaan sekolah merupakan perpustakaan yang diselenggarakan oleh sekolah.untuk menunjang program belajar mengajar di sekolah pada semua jenjang. Fungsi utama perpustakaan sekolah adalah membantu tercapainya tujuan sekolah, yaitu antara lain agar anak-anak tamatan sekolah memiliki ilmu pengetahuan yang kukuh dan terampil penggunaannya untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang selanjutnya, Perpustakaan sekolah bertujuan menyerap dan menghimpun informasi, sebagai media pengetahuan yang terorganisasi, menumbuhkan kemampuan menikmati pengalaman imajinatif, membantu perkembangan kecakapan bahasa dan daya pikir, mendidik murid agar dapat menggunakan dan memelihara bahan pustaka secara efisien serta memberikan dasar ke arah studi mandiri.

 

Elis juga mengatakan perlu adanya faktor dalam menumbuh kembangkan minat siswa mengunjungi pustaka, salahsatunya dengan memberikan pelayanan kepada para pemustaka, maka dari itu perlu adanya pengelola pustaka memiliki kompetensi karena itu sangatlah perlu bagi mereka untuk dibekali dengan pengetahuan dan ketrampilan pengelolaan perpustakaan yang baik dan benar. Sehingga perpustakaan dikelola secara profesional dan “Cantik” karena perpustakaan adalah “Oksigennya” pendidikan. Pendidikan tidak akan berjalan dengan baik tanpa adanya perpustakaan. Oleh karena itu, dengan pengelolaan perpustakaan yang akan membuat pemakai jasa perpustakaan merasa senang dan tidak bosan datang keperpustakaan” tutup Elis.

 

Setelah penyampaian sambutan oleh Plt. Kadispersip Elis Suryani, SE, Masniar, SE, MM penanggung jawab serta ketua Panitia pelaksanaan kegiatan ini juga diminta memberikan sambutan, Masniar mengatakan bahwa melalui Bimtek ini Dispersip Kampar berupaya meningkatkan mutu pengelola Pustaka sekolah sehingga melahirkan pengelola Pustaka yang memiliki ide-ide kreatif untuk menarik minat baca anak didik yang ada disekolah.

 

Masniar juga menghimbau peserta untuk dapat mengikuti kegiatan Bimtek ini sebaik-baiknya, agar ilmu yang didapat dapat di aplikasikan di perpustakaan sekolah masing-masing demi kemajuan Pustaka di masa yang akan datang.

 

 

Bimtek yang akan dilaksanakan selama 3 hari kedepan ini akan dibimbing oleh Pustakawan dari Dispersip Provinsi Riau yakni Dody Prayitno, S.Ip, Joko Nugroho, Muzakir, S.Sos, serta dari Pustakawan Dispersip Kampar Ashadi Ainun, S.Pd.I(Dispersip Kampar).