Rokan Hulu- pengembangan literasi tentunya harus ada berbagai faktor dalam pendukungnya termasuk koordinasi kerja sama dengan sesama Dinas Perpustakaan dan Kerasipan(Dispersip), baik dengan Dispersip kabupaten maupun Provinsi, untuk itu pada Kamis Pagi (23/11/2023) Kadispersip Kabupaten Kampar DR.Yuli Usman, M.Ag di wakili Oleh Kabid Pelayanan Masniar, SE, MM didampingi oleh Kasubbag perencanaan Saiful Bakri, S.Sos dan Kasubbag Keuangan Mega Olyviana, SE mengadakan Kunjungan Ke Dispersip Rokan Hulu.
Kunjungan ini di terima oleh Sekretaris Dispersip Rohul Nelli, SS, Kabid Pelayanan M.Rinal dan kabid Pengembangan Supardi. Pertemuan antara perwakilan Dispersip Kampar dan Rohul ini membahas tentang bagaimana pengoptimalan perkembangan Literasi serta menaikkan tingkat minat baca masyarakat masing-masing Kabupaten.
Masniar selaku kabid pelayanan menyampaikan kiat yang dilakukan Dispersip Kampar, antara dengan peningkatan pelayanan, mulai dari ramah terhadap pemustaka sampai dengan menciptakan suasana nyaman di ruang baca dengan dekorasi yang unik serta jumlah koleksi buku yang terus ditingkatkan.
Kabid Pelayanan Dispersip Kampar ini juga membeberkan bahwa dalam waktu dekat Dispersip Kampar akan mengadakan pemilihan Duta Baca Kabupaten Kampar, yang nantinya akan menjadi icon serta sebagai corong kampanye untuk cinta membaca dan berliterasi.
Diakhir Sharing Programnya masniar juga berkeinginan Dispersip Kampar dan Dispersip Rohul selalu berkomunikasi untuk membahas pengembangan budaya literasi beserta kendala yang dihadapi di Kabupaten Masing-masing untuk di pecahkan bersama.
Menanggapi niat dari Masniar, Kadispersip Rohul yang diwakili oleh Sekretaris Nelli, SS sangat menyambut baik akan rencana tersebut, baginya kerjasama nanti akan membawa manfaat luarbiasa dari kedua Dinas bagaimana pengotimalan budaya literasi dan gemar membaca, serta tidak lupa Nelli mengucapkan terimakasih atas Kunjungan Dispersip Kampar ke Dispersip Rohul sudah berbagi ilmu dan pengalaman.Mengakhiri pertemuan tersebut Masniar menerima oleh-oleh berupa buku dari Dispersip Rohul(Dispersip Kampar).