KABUPATEN KAMPAR DALAM PEMBUKAAN PELATIHAN PUSTAKAWAN DESA DAN SEKOLAH SE- KABUPATEN KAMPAR
OLEH
H. NURHADI MPd
Bissmilahirrahmanirrohim
Assalamu’alaikum Wr. Wb
Besyukur kita kepada Allah bahwasanya pada hari ini kita diberikan nikmat kesempatan dan kesehatan, sehingga kita bisa mengikuti pelatihan Pustakawan Desa dan Sekolah se- Kabupaten Kampar yang di taja/dilaksanakan oleh Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Kampar. Solawat dan salam senantiasa kita kirimkan kepada Nabi muhammmad Saw dengan membaca Allahumma solia’alamuhammad wa’ala ali muhammmad semoga dengan memperbanyak sholawat, kita mendapatkan syafaat di yaumil mahsyar nanti.
Pertama saya mengucapkan selamat datang kepada peserta pelatihan yang sudah hadir, dan sekaligus selamat bertukar pikiran dalam kegiatan ini. Kemudian terimaksih saya juga kepada seluruh panitia yang sudah berupaya melaksanakan kegiatan ini semoga kegiatan ini menjadi ibadah bagi kita semua.
Saudara-saudara sekalian saya ingin menyampaikan kondisi negara kita pada umumya dan kondisi Kampar pada khususnya. Sebagai suatu Bangsa yang berada diantara 187 Negara lainya posisi kita hari ini berdasarkan data HDI adalah urutan ke 121 dari 187 negara tersebut. Sedangkan pertumbuhan ekonoomi kita hari ini adalah urutan yang ke 16 ekonomi dunia diharapkan tahun 2020 kita bercita-cita menjadi 10 besar ekonomi dunia (berdasarkan data Me Kinsey Global Insitute) sedangkan jumlah penduduk indonesia tahun 2014 ini diperkirakan 245,63 Juta jiwa dengan jumlah penduduk miskin ± 28 juta jiwa. Laju pertumbuhan penduduk peratahun adalah ± 1,49 %. Semua data ini harus menjadi dasar kita berpikir dimana kita ingin memposisikan diri kita untuk mengejar ketertinggalan diatas sesuai dengan propesi kita masing-masing.
Parahadirin sekalian Kabupaten Kampar disebut sebagai serambi Mekahnya Riau. Bediri Kabupaten Kampar bersamaan waktunya dengan lepasnya Riau dari Propinsi Sumatera Tengah berdasarkan UUD RI No. 12 Tahun 1956, ia merupakan bagian dari Propinsi Riau dan diperkuat oleh UUD RI No. 19 Tahun 1957 tentang bangkinang sebagia Ibukota Kabupaten Kampar. Kemudian Berdasarkan Keputusan Gubernur Riau No. 318.VII 1987 Tanggal 19 Juli 1987 di kukuhkan kembali Kabupaten Kampar dengan Ibukota Bangkinang terdiri dari 19 dan Dibantu Dengan 2 (dua) Wilayah Pembantu Kabupaten, Wilayah I Pasir Pengarayan dan Wilayah II kerinci (Pelalawan) . Sedangkan saat ini 2 wilayah pembantu sudah mekar menjadi kabupaten sendiri –sendiri. Jumlah kecamatan saat ini adalah 21. Luas Geografis Kabupaten Kampar adalah 10.928,20 km luas Kampar ini adalah 12,26 dari luas Riau seluruhnya. Sedangak jumlah penduduk Kampar hari ini adalah 711.46 juta jiwa dengan komposisi pemeluk agama Islam 90% kristen 8,6 % dll 1,2 %. Angka kemiskinan ±88 ribu Jiwa (merujuk kepada angka kemiskinan nasional 12,49%).
Saudara hadirin sekalian, setelah kita tahu keadaan kita, maka perlu ada niat perubahan memperbaiki daerah dan Negara Kita. Untuk menjalankan keinginan bersama tersebut kita harus memiliki integritas kebangsaan dalam diri masing-masing yakni memahami dan mengamalkan 4 hal berikut;
1. Pancasila sebagai pundamental
2. UUD 1945
3. Negara kesatuan republik indonesia (NKRI)
4. Bhineka tunggal ika
Kesemua konsep jati diri tersebut harus terimplementasi dalam 4 kebijakan strategis yakni bidang politik, bidang sosial, bidang ekonomi dan bidang kebudayaan.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh David MC. Cleland yang membuat sebuah negara itu maju tidak hanya ditentukan oleh lamanya umur Kemerdekaan sebuah negara, kekayaan sumberdaya alam dan inteligen Qoation (IQ) masyarakat suatu negara, tetapi penelitianya membuktikan negara maju itu lebih di topang oleh konsep etika dan prilaku yang lazim kita sebut dengan 9 Etika Publik dengan rincian sebagai berikut ;
1. Nilai dan etika
2. Kejujuran dan Integriatas
3. Tanggung jawab
4. Hormat pada aturan dan hukum
5. Hormat pada hak orang lain /warga negara lain
6. Cinta pekerjaan
7. Usaha keras menabung & investasi
8. Kerja keras
9. Tepat waktu
Parahadirin sekalian, Perpustakaan Merupakan salah satu unsur dalam pengembangan sumberdaya manusia. Pada kesempatan ini ada baiknya kita mengetahui arah pembangunan kebijakan perpustakaan secara nasional visinya : terdepan dalam informasi Pustaka menuju Indonesia gemar membaca. Dan dijabarkan dengan banyak misi sedang prioritas pembanguan perpustakaan 2014 adalah :
1. Lanjutkan Stimulan pengembangan/penguatan Perpustakaan Propinsi , Perpustakaan umum Kab/Kota, Perpustakaan desa, Perpustakaan Pondok Pesantrendan Perpustakaan Komunitas
2. Penyelesaian blue-print rencana pembangunan Perpustakaan di Indonesia
3. Percepatan Pelaksanaan Akreditas Perpustakaan dan Sertifikasi Pustakawan
4. Pelaksanaan Pembangunan Fasilitas Gedung Layanan Perpustakaan Nasional di Jalan Merdeka Selatan No. 11 Jakarta.
Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Kampar memiliki Visi ‘ Terdepan mewujudkan Perpustakaan dan Arsip sebagai Wahana belajar serta pusat informasi dan sumber ilmu pengetahuan yang konperehensif tahun 2016”. dengan misi-misi sebagai berikut :
1. Meningkatkan sumber Daya manusia, Perpustakaan dan Kearsipan
2. Pembinaan Pelayanan Perpustakaan dan Kearsiapan
3. Pengadaan bahan koleksi Perpustakaan dan Fasilitas Kearsipan
4. Mengembangkan Kerjasama Pengelolaan Perpustakaan dan Sistem Kearsipan dengan Perguruan Tinggi dan Pihak Swasta.
5. Pengembangan e-Library dan System Kearsipan Kearsipan Elektrinik
6. Membangun Infrastruktur Perpustakaan Desa se- Kabupaten Kampar
Parahadirin sekalian, Perubahan besar yang sedang kami lakukan di Kantor Perpustajkaan dan Arsip Kabupaten Kampar adalah dengan melakukan perobahan Pelayanan Manual menjadi Pelayanan digital (IT). Kemudian Kami juga sedang membangun perpustakaan umum di masing-masing Kecamatan. Ini kami maksud adalah untuk akselerasi Pembangunan dan Kemajuan Perpustakaan di kabupaten kampar.
Saudara-saudara sekalian, dengan beberapa argumen diatas, saya ingin mengajak saudara sekalian untuk sunguh-sunguh mengembangkan perpustakaan di daerah masing-masing/disekolah masing-masing. Hal ini akan berdampak positif terhadap kemajuan daerah dan bangsa.
Dengan membaca Basmala, “ PELATIHAN PERPUSTAKAAN DESA DAN SEKOLAH PADA TANGGAL 26 MEI s/d 28 MEI 2014 RESMI SAAYA BUKA” Semoga ALLAH meredhoi Kegiatan kita ini, amin-amin ya robbal ‘alamin. Wabillahi taufik walhidayah Wassalamu’alaikum Wr.Wb.