SAMBUT HARI KEMERDEKAAN 17 AGUSTUS 2012

Meski Puasa, Peringatan 17-an Wajib Dilaksanakan PERINGATAN 17 Agustus tahun 2012 ke-67 ini, memang suasanya berbda dari tahun-tahun sebelumnya, karena pelaksanaannya di bulan puasa dan berdekatan dengan penyambutan Hari Raya Idul Fitri 1433 Hijriyah, kendati demikian tidak menyurutkan semangat dari aparat pemerintahan sampai ke tingkat RT/RW dan masyarakat umumnya untuk memeriahkan hari kebesaran Negara Indonesia ini.


 

Berikut persiapan-persiapan dari masing-masing kecamatan yang terpantau oleh Berita Terkini, :


 

Camat Kampar Kiri Hulu, Yasnimar menyampaikan bahwa pelaksana peringatan 17 Agustus 2012 ini dilaksaakan oleh pelajar SMA Kecamatan Kampar Kiri Hulu, dengan peserta paduan suara dari pelajar SMP, jelasnya Semua aparat kecamatan, pemerintah desa dari Kades, Sekdes dan stafnya, semua PNS, termasuk tokoh masyarakat, tokoh pemuda, ninik mamak, UPTD, Kacab, UPIKA semua diundang untuk memeriahkan peringatan 17 Agustus ini, hari yang bersejaharah bagi bangsa Indonesia. “Meski bulan puasa semangat 17-an jangan sampai pudar, karena kita hanya generasi penerus yang hanya memperingati, sementara pendahulu kita telah berjuang dengan tumpahan darah untuk merebut kemerdekaan RI ini,” ucap Yasnimar.


 

Warna-warni spanduk dan umbul-umbul telah lama dipasang sejak tanggal (7/8) lalu bersempana dengan peringatan HUT Propinsi Riau, Kator Camat, semua kantor Desa, rumah masyarakat telah memasang. Pada pelaksanaan upacara hari kemerdekaan ini, pembcaan detik-detik proklamasi akan dibacakan oleh anggota DPRD Kabupaten Kampar, Ramadhan, usai upacara penutupan akan dilanjutkan dengan acara berbuka bersama terkhusus peserta upacara, jelasnya.


 

Camat Tapung Hulu, Edy Afrizal mengatakan, pelaksana upacara HUT RI dilaksanakan oleh pasukan pengibar sangsaka bendera merah putih dari SMA LPM Suka Ramai, jelasnya. Himbauan camat, kata Edy Afrizal semua kantor dibersihkan, juga rumah-rumah penduduk, memasang umbul-umbul da spanduk dan peserta upacara melibatkan guru-guru, siswa SMA dan SMP, termasuk aparat pemerintah kecamatan, terutama PNS, para kades, tokoh masyarakat, UPIKA, Tokoh Pemuda, Ninik Mamak dan masyarakat umum untuk melaksanakan upacara bendera di Kantor Camat Tapung Hulu. “Bulan puasa dan mendekati hari raya Idul Fitri, bukan suatu halangan untuk melaksanakan peringatan Hari Kemerdekaan, hari bersejarah yang sangat penting, kita hanya memperingati saja, sedangkan pejuang kita terdahulu, mati-matian mempertahankan kemerdekaan RI ini hingga tumpahan darah,” ujar EDy.


 

Camat 13 Koto Kampar, Iskandar menyebutkan hal yang sama, bahwa peserta Paskibraka dilaksanakan oleh SMA Batu Bersurat yang pelaksanaannya tidak di Kantor Camat tetapi di Stadion Mini Kelurahan Batu Bersurat yang belum lama ini diresmikan.


 

Iskandar menyebutkan, semua guru, kades, PKK, tokoh masyarakat, UPTD Disdikpora, dan UPTD lainnya, tokoh pemuda, Ninik Mamak, akan mengikuti pelaksanaan  upacara bendera tersebut, hanya saja kata Iskandar tidak ada kegiatan lomba-lomba di bidang olahraga, “Selama bulan puasa ini hanya difokuskan pada kegiatan keagamaan, seperti pelaksanaan safari ramdhan, sudah 9 desa yang saya datangi untuk melaksanakan safari ramdhan bersama kordes, korcam, ninik mamak, diluar jadwal Safari Ramadhan Bupati Kampar atau dari pihak Kabupaten, Ramli salah seorang pngurus masjid raya Desa Lubuk Agung mengatakan, “Baru kali ini, camat yang mengunjungi desa-desa untuk melaksanakan safari ramadhan,” terangnya.


 

Disampinging itu, melaksanakan kegiatan nuzul dur’an tingkat kecamatan dari seluruh desa di Masjid Raya Desa batu Bersurat, yang dibuka sejak Kamis (9/8) dan akan ditutup pada Kamis (16/8) besok, terangnya. Camat Gunung Sahilan, Dasman, WH menyebutkan, menyambut peringatan 17 Agustus 2012 ke-67 yang jatuh pada hari Jumat (17/8) ini tetap dilaksanakan dengan semangat, hanya saja untuk kegiatan lomba-lomba atau kegiatan olahraga tidak dilaksanakan, mengingat bulan suci ramdhan, jelasnya. asukan Paskibrakanya dilaksanakan oleh SMA LPM Gunung Sahilan, yang aka diikuti pelajar SMA, SMP yang diundag hanya di pusat ibu kota Kecamatan Gunung Sahilan saja, semua staf camat, kades, PNS, guru-guru, UPTD sampai ke tingkat RT/RW juga msayarakat diundang hadir untuk memeriahkan hari kemerdekaa RI ini, “Perjuangan kemerdekaan perlu disyukuri karena untuk mendapatkannya melalui pengorbanan yang luar biasa,nikmatnya kemerdekaan yang kita rasakan saat ini harus kita syukuri bersama, salah satunya dengan memperingati hari perjuangan itu,” ucap Dasman.


 

Senada dengan itu Camat Kampar Utara Syahril menyampaikan, menyambut peringatan 17 agustus ini, semua himbauan dari kabupetan telah dilaksanakan, semua lingkungan kantor, jalan-jalan, rumah-rumah penduduk sudah dibersihkan, umbul-umbul, spanduk juga telah dipasang, Pelaksana pengibar bendera Merah Puti untuk di Kecamatan Kampar Utara akan dilaksanakan oleh SMA Muara Jalai, seluruh PNS, pegawai dan staf kantor camat, kades-kades, UPTD, UPIKA, diundan hadir dalam acara upacara bendera 17 agustus tersebut. Personil lainnya, drumb band akan dimeriahkan oleh pelajar SMP, dank arena suasana sudah libur sekolah maka hanya diwajibkan pelajar dari SMP dan SMA yang terdekat dipusat ibu kota kecamatan saja, jelas Syahril.


 

Camat Kampar Kiri, Budi Darman menyampaikan bahwa pelaksanaan upacara bendera 17  agustus dilaksanakan di depan Kantor Lurah Lipat Kain yang pasukan paskibra nya dilaksanaka oleh SMA Negeri 1 Kampar Kiri.


 

Semua persiapan untuk memeriahkan hari kemerdekaaan ini telah dilaksanakan, mulai dari kebersihan lingkungan kantor, rumah-rmah penduduk, dan jalan-jalan, termasuk juga memasang umbul-umbul dan spanduk, dan untuk peserta upacara akan diundang seluruh komponen masyarakat, mulai dari pegawai kantor camat, semua desa, ninik mamak, UPIKA, UPTD termasuk guru dan pelajar terdekat pusat ibu kota saja, terangnya.


 

Semangat kemerdekaan harus mewarisi diri kita dan generasi mendatang, mendapatka kemerdekaan perlu pengorbanan dan perjuangan, terang Budi. (netty farhan)