PBB Buka Pendaftaran Caleg

BANGKINANG, - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Bulan Bintang (PBB) Kabupaten Kampar mulai Sabtu lalu membuka  pendaftaran calon legislative (caleg)  bagi kader partai dan seluruh masyarakat  yang berkeinginan maju dalam pemilihan umum (pemilu) legislatif tahun 2014 akan ditutup pada akhir  Maret ini.

“Sekarang  kami sudah  membuka pendaftaran bagi  caleg yang ingin maju melalui Partai Bulan Bintang,” ujarnya Ketua  DPC PBB Kabupaten Kampar  H. Abridar, Minggu  (10/3).

Menurut Abridar dibukanya  pendaftaran  caleg  oleh PBB sebagai tindak lanjut dari keputusan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PTTUN) Jakarta Kamis lalu, yang mengabulkan permohonan PBB. “PTTUN  Jakarta mengabulkan  permohonan PBB dan memerintahkan KPU merubah keputusan KPU Nomor 5 tahun 2012,” ujarnya.

Meskipun belum ada  keputusan KPU yang memutuskan  PBB sebagai salah satu  peserta pemilu, namun dengan adanya keputusan  Pengadilan  tersebut   peluang PBB untuk ikut pemilu semakin besar ini, maka kami melakukan  persiapan  untuk melakukan rekruitmen  caleg, sehingga begitu keluar keputusan KPU, PBB sebagai peserta pemilu, maka kami sudah siap mengikuti seluruh tahapan pemilu,” ujarnya

Abridar mengaku, sejak pihaknya membuka pendaftaran, banyak kader PBB, masyarakat dan kader partai lain menyatakan keinginan untuk maju karena mereka merasa peluang tipis bisa ikut pemilu melalui partai mereka, sehingga bergabung  dengan PBB,” jelasnya.

Kendati demikian yang banyak mendaftar saat ini adalah kader partai. “ Dari internal partai cukup banyak, karena memang kader sedang menunggu hasil dari pusat ini,” ujar Abridar yang juga mantan anggota DPRD Kabupaten Kampar tahun 2004-2009. (netty)